Seminar Proposal atau yang biasa disebut dengan sempro adalah bagian dari tahapan untuk mempresentasikan rencana skripsi oleh mahasiswa. sempro merupakan wadah bagi mahasiswa untuk memaparkan proposal penelitian yang telah disusun. Pada hari Sabtu, 8 April 2023 telah berlangsung kegiatan Seminar Proposal Mahasiswa program studi Sistem Informasi dan Managemen Informatika, dibawah naungan Fakultas Teknologi Industri Unsurya. Kegiatan ini dimulai pukul 09.00 WIB. Pelaksanaan seminar proposal ini dibuka langsung oleh Kaprodi Sistem Informasi Muryan Awaludin, S.Kom., M.Kom dalam sambutan beliau menghimbau kepada seluruh peserta seminar proposal agar bersungguh – sungguh dan berusaha semaksimal mungkin untuk memaparkan proposal penelitiannya itu.
Dalam pelaksanaan seminar proposal tersebut dilakukan dalam dua ruangan yang berbeda yaitu R205 dengan Dosen penguji Ir. Peniarsih, M.Msi & Yulisa Gardenia, SE, MM, sedangkan di ruang R203 dengan Dosen Penguji Fitria Risyda, S.Kom, M.Kom & Yoke L. R. Rehatalanit, S.Kom, MM, total ada 21 (dua puluh satu) peserta seminar proposal yang menyajikan proposal skripsinya.
Kegiatan seminar proposal tersebut berlangsung dengan lancar semua peserta maju bergantian untuk memaparkan hasil dari Makalah Proposalnya, dan mendapatkan kritik serta masukan dari masing-masing Dosen Penguji.
Leave a Reply